Mainan Kapal-Kapalan

Mainan Kapal-kapalan yang Seru


Salam semangat kawan-kawan semua…

Mainan”, mungkin benda itu adalah benda yang paling diinginkan oleh anak-anak yaa, bahkan mereka para anak-anak terkadang sampai rela menangis lho buat mendapatkannya.
Sayangnya harga mainan anak sekarang tergolong tidak murah lho, dan inilah mungkin salah satu alasan para orang tua  untuk tidak selalu memberikan mainan pada saat sang anak memintanya.
Buat yang ibu-ibu pasti lebih seneng dong kalau uang jatah buat beli mainan anak bisa disubtitusikan untuk kebutuhan lainnya yang lebih perlu, misalnya untuk kebutuhan dapur, kayak sembako (beras, gula, minyak, bumbu-bumbu dapur….) atau mungkin buat beli yang lebih berguna menurut mereka buat anaknya, contohnya nih buat beli keperluan sekolah mereka.
Tapi jangan sampai karena niat baik tersebut malah membuat perkembangan anak jadi terhambat karena minimnya eksplorasi mereka dalam hal bermain. Karena bermain juga salah satu kebutuhan anak dalam masa tumbuh kembangnya.

Dalam artikel saya kali ini saya akan  membahas tentang bagaimana membuat mainan yang mendidk buat anak, jadi sekalian bermain juga belajar. Apalagi kalau mainan itu dibuat sendiri oleh anak, pasti akan meningkatkan rasa percaya diri anak untuk membuat suatu karya. 
Tapi harus selalu didampingi oleh orang dewasa serta berhati-hati saat membuat maupun memainkanya ya.

Sebelumnya saya akan menceritakan sedikit tentang sejarah kapal ya…semoga tidak bosan…

“Penemu Kapal uap yang pertama adalah Robert Fulton pada tahun 1807. Sebenanrya sih, pada tahun 1786, John Fitch telah lebih dulu membuat kapal aneh, yang bentuknya seperti kano yang digerakkan 12 dayung tegak bertenaga uap. Namun karena kehabisan dana, akhirnya eksperimennya terhenti. Maka, Robert Fulton pun meneruskannya. Pada tahun 1807, Fulton melayarkan kapal uap pertamanya, Clermont yang beratnya 100 ton di Sungai Hudson, Amerika Serikat. Seorang  petani yang melihatnya pun sempat berkomentar tentang kapal uap perdana ini, “Seperti setan naik kincir!”.
Nah, kapal Tenaga Panas Lilin yang akan saya share ini meniru kapal Fulton, menggunakan uap untuk menggerakkan kapal.

Caranya juga tidak terlalu susah, bisa disimak ya:

Sekedar tahu, bermain air dan kapal-kapalan bisa juga untuk belajar ilmu pengetahuan. Buatlah kapal, tambahkan lilin dan pipa tembaga. Asal hati-hati, saat air menguap, kita bisa membuat kapal-kapalan bergerak lho.

Untuk alat dan bahan kita memerlukan:
Animasi Kapal-Kapalan
  1. Gabus putih/stereofoam
  2. Lilin
  3. Cutter
  4. Pipa tembaga
  5. Selang kecil


Langkah-langkah membuatnya adalah sebagai berikut:

1. Siapkan cutter yang cukup tajam. Buat pola badan kapal pada gabus menggunakan pensil, kemudian potong gabus sesuai dengan pola hingga membentuk badan kapal.
*hati-hati saat menggunakan cutter

2. Buat tempat pemanas air dari gulungan pipa tembaga. Gunakan kayu bulat saat menggulungnya agar rapi dan mudah ya.
*satu pipa berfungsi sebagai tempat keluar uap panas dan satu lagi berfungsi sebagai tempat masuk air dingin pengganti.

3. Setelah pipa pemanas sudah jadi, tancapkan pada badan kapal gabus. Lalu untuk gulungan pipa diletakkan tepat pada nyala api lilin.

4. Isi tabung dengan air menggunakan selang. Saat mencopot selang jangan sampi kapal terangkat, agar air tidak keluar lagi.

5. Nyalakan lilin di bawah gulungan. Tunggu beberapa saat hingga air dalam gulungan pipa mendidih.
Kapal akan segera berjalan. Saatnya melakukan lomba kapal bersama teman-teman.

Tips :
  • Pipa logam dapat dibeli di toko besi ya.
  • Logam dan air di dalam tabung, sangat panas, jadi setelah bermain biarkan kapal di dalam air dan tunggu hingga dingin dulu ya.
  • Saat memainkanya sebaiknya dalam kolam atau wadah besar berair tenang.
  • Sebaiknya lilin harus segera diganti setelah lilin tinggal tersisa ±2 cm.
  • Kalian bisa menambah aksesoris yang berbeda agar saat berlomba agar kapal tidak tertukar

Nah untuk selanjutnya Tahukah kita?

  • Saat lilin dinyalakan air di dalam pipa berubah menjadi uap. Apakah uap itu?

Uap adalah perubahan bentuk air ketika dipanaskan. Contohnya nih, coba deh perhatikan ketika kita memasak air, Saat air sudah mendidih, tutup panci akan bergerak naik turun. Hal ini dikarenakan tutup panci digerakkan oleh desakan uap yang akan keluar.

Mengapa kapal bisa bergerak?

Saat lilin dinyalakan, api akan mendidihkan air di dalam gulungan pipa tembaga. Air yang mendidih tersebut akan menyemburkan uap melalui mulut salah satu pipa. Semburan uap itu akan mendorong kapal bergerak maju. Air dingin akan terhisap ke dalam pipa menggantikan uap yang sudah keluar. Prinsip ini juga yang digunakan mesin uap kendaraan lain.

Sekarang kita sudah cukup tahu tentang kapal.
Selamat mencoba ya….
Jangan lupa untuk selalu berhati-hati dan didampingi orang dewasa saat membuat.
Semoga semua senang..

Salam semangat…Jiayou…




(sumber: EncyclopeBee)
Share on Google Plus

About Unknown

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar